Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy Tab A (2016)

Kelebihan Samsung Galaxy Tab A (2016)

Teknologi Jaringan 4G LTE
Samsung Galaxy Tab A (2016) dengan nomor seri T285 telah dibekali dengan teknologi jaringan terbaru berbasis 4G LTE yang handal. meskipun berbentuk sebuah tablet pengguna Samsung Galaxy Tab A (2016) masih bisa menggunakan jaringan mobile 4G LTE Cat4 yang diklaim akan mempu menghadirkan kecepatan transfer data hingga mencapai maksimal 150 Mbps. Dengan begitu, dipastikan kegiatan berselancar di dunia maya bakal kian cepat dan nyaman.

Desain Yang Elegan Untuk Ukuran Tablet
Sudah menjadi ciri khas Samsung untuk memperhatikan tampilan fisik dari perangkat yang disuguhkannya. Tak hanya ponsel, Samsung Galaxy Tab A (2016) juga hadir dengan desain yang cukup stylish dan nyaman dioperasikan. Samsung Galaxy Tab A (2016) hadir dengan dimensi berukuran 186.9 x 108.8 x 8.7 mm dengan bobot seberat 283 gram. Selain itu, Samsung Galaxy Tab A (2016) juga bakal dipasarkan dalam dua balutan pilihan warna elegan yakni Pearl White dan Metallic Black yang akan kian membuat tampilan luarnya ciamik.

Panel Layar Luas Dengan Resolusi HD
Samsung Galaxy Tab A (2016) datang dengan menawarkan layar utama berteknologi IPS LCD capasitive touchscreen dengan mengusung ukuran hingga seluas 7.0 inci yang terbentang di atas permukaannya. ukura yang laus tersebut tentu akan siap menjadi senjata utama untuk memanjakan para penggunanya dengan pengalaman menonton video dan bermain game yang lebih mantap.

Tak hanya semata menyuguhkan bentang layar yang luas, Samsung Galaxy Tab A (2016) juga menanamkan kemampuan untuk menghadirkan gambar jernih berkualitas HD dengan resolusi mencapai ukuran 800 x 1280 pixels. Dengan begitu, Samsung Galaxy Tab A (2016) siap memanjakan para penggunanya dengan gambar yang lebih jelas berkerapatan hingga mencapai sekitar 216 ppi pixels density.

OS Sudah Android Lollipop
Kelebihan Samsung Galaxy Tab A (2016) selanjutnya ialah sistem operasi yang menjadi dasar berjalannya setiap program yang diusungnya. Kali ini, Samsung menanamkan sistem operasi android v5.1 Lollipop yang tak hanya menghadirkan pengolahan program yang ringan namun juga menghadirkan tampilan pengolahan sistem yang lebih futuristik. Ditambah dengan sejumlah fitur menarik yang diusungnya, tentu penggunanya bakal kian mudah mengoperasikan Samsung Galaxy Tab A (2016).

Dapur Pacu Tangguh Dengan Prosessor Berkualitas
Selanjutnya, untuk sektor dapur pacu Samsung Galaxy Tab A (2016) juga akan menyuguhkan performa maksimal dengan membekali dapur pacunya menggunakan chipset Snapdragon 410 besutan Qualcomm yang diketahui cukup tangguh dalam menjalankan setiap perintah yang diterimanya. Tak hanya itu, Samsung Galaxy Tab A (2016) juga akan memadukannya dengan otak CPU berupa Quad-core Cortex-A53 dengan kecepatan hingga mencapai 1.3 GHz. Dengan begitu, Samsung Galaxy Tab A (2016) siap memberikan kinerja yang semakin maksimal.

Kebutuhan Gaming
Yang tak kalah menariknya, ialah sektor gaming yang akan diperkuat dengan sistem pengolahan grafik GPU Adreno 306 yang bakal membuat grafik yang ditampilkan Samsung Galaxy Tab A (2016) tampak kian hidup. Tak cukup sampai disitu, untuk meenghadirkan pengalaman gaming yang handal Samsung Galaxy Tab A (2016) dibekali juga dengan RAM 1.5 GB yang cukup luas untuk menampung data sementara dari game HD yang dijalankan Samsung Galaxy Tab A (2016). Sehingga, Samsung Galaxy Tab A (2016) akan jaih dari lag yang menggangu.

Ruang Penyimpanan Luas
Untuk ruang penyimpanan yang akan membantu mengamankan setiap file yang anda miliki. Samsung Galaxy Tab A (2016) menyediakan memori internal yang dapat menampung hingga maksimal mencapai 8GB. Tak hanya itu, Samsung Galaxy Tab A (2016) masih memungkinkan para penggunanya untuk menambahkan memori ekternal berupa microSD dengan kapasitas maksimal hingga mencapai 256 GB. Dengan begitu, tampaknya soal penyimpanan tak akan lagi menjadi masalah untuk Samsung Galaxy Tab A (2016).

Kamera Belakang 5 Megapiksel
Sebagai perangkat tablet, Samsung Galaxy Tab A (2016) tak ingin ketinggalan untuk menyuguhkan fitur fotografi yang mempuni dengan menyematkan lensa kamera berkekuatan 5 MP yang terpasang di bagian punggungnya. Hadirnya kamera tangguh tersebut juga bakal didampingi dengan fitur autofocus dan aperture f/2.2 yang akan membuat hasil potretnya kian jernih dari terfokus.

Kamera Depan 2 Megapiksel
Untuk perangkat tablet, sebuah kamera depan memang tak pernah menjadi prioritas yang dipasangkan untuk memanjakan para penggunanya. Namun, kali ini Samsung Galaxy Tab A (2016) datang dengan menawarkan kamera depan berkekuatan 2 MP yang cukup tangguh dan dapat diandalkan untuk menghadirkan foto sellfie jernih. Terlebih, kamera depan Samsung Galaxy Tab A (2016) juga dibekali dengan aperture berukuran f/2.2 yang akan membuat setiap potretnya lebih terfokus dengan obyek yang dituju.

Kapasitas Baterai Jumbo
Kelebihan Samsung Galaxy Tab A (2016) yang terakhir ialah daya tampung baterainya yang terbilang besar untuk menyimpan tenaga untuk menjalankan setiap aktivitas Samsung Galaxy Tab A (2016). Pada bagian punggungnya, Samsung Galaxy Tab A (2016) ditanami dengan baterai Li-Ion berkapasitas hingga mencapai 4000 mAh. Dengan baterai tersebut, Samsung Galaxy Tab A (2016) diklaim bakal mampu bertahan hingga 11 jam digunakan secara aktif, serta hingga lebih dari 100 jam untuk memutar musik favorit anda.

Dibalik Kelebihan terkadang menyimoan kelemahan, berikut kelemahan Samsung Galaxy Tab A (2016)

Kamera Tak Dilengkapi Dengan LED Flash
Salah satu kelemahan Samsung Galaxy Tab A (2016) terletak pada sektor kamera baik bagian belakang ataupun depan yang belum didukung dengan kekuatan lampu LED flash. Sehingga, mungkin akan masih sangat merepotkan untuk pengambilan foto pada area dengan intensitas cahaya rendah.

Baterai Non-Removable
Seperti kebanyakan perangkat tablet, Samsung Galaxy Tab A (2016) juga masih mengusung baterai yang dipasangkan secara Non-removable atau baterai tanam. Dengan kata lain, baterai yang tak dapat dilepas tersebut mungkin akan menjadi sedikit merepotkan kala mengalami kerusakan. Anda tak akan dapat melepas dan menggantinya dengan mudah.

Sementara itu, sedikit berbicara tentang harga Samsung Galaxy Tab A (2016). Kabarnya tablet 7.0 inci yang satu ini akan dipasarkan dengan nilai yang terbilang cukup terjangkau, yakni hanya berkisar 2 jutaan. Mengingat spesifikasi yang disuguhkannya terbilang cukup mempuni, tampaknya Samsung Galaxy Tab A (2016) bakal menjadi salah satu opsi pembelian tablet yang tepat tahun ini. Jadi, giliran anda untuk menentukan apakah akan tertarik untuk membeli Samsung Galaxy Tab A (2016) ?

Varian Warna Samsung Galaxy Tab A (2016)

Hitam





Putih


Spesifikasi
Layar
  • IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
  • Ukuran : 7.0 inci (~69.9% screen-to-body ratio)
  • Resolution 800 x 1280 pixels (~216 ppi pixel density)
Konektivitas
  • Jaringan GPRS, EDGE, 3G, 4G LTE
  • HSDPA: 42.2 mbps & HSUPA : 5.76 mbps
  • LTE Cat 4 150/50 Mbps
  • Dual SIM
  • WiFi 802.11 a/b/g
  • Wi-Fi Direct
  • Hotspot
  • GPS  –  A GPS Support
  • Bluetooth v 4.0 A2DP
  • Micro USB v2.0
  • USB OTG
Memory
  • Memori Internal 8 GB
  • Micro SD up to 32 GB
  • RAM 1.5 GB
O.S OS Android v5.1 Lollipop
Hardware
  • Chipset : Qualcomm MSM8916 Snapdragon 410
  • CPU : Quad-core 1.3 GHz Cortex-A53
  • GPU : Adreno 306
Kamera Utama
  • Kamera Utama 5 MP
  • Autofocus
  • LED Flash
  • Video 720p@30fps
Kamera Depan Kamera Depan 2 MP
Baterai
  • Baterai Li-Ion 4000 mAh
  • Removable
Fitur lain
  • Accelerometer
  • Proxymity
  • Compass